Wenny – Tanjung Ramaikan Wacana Pilkada
MEDIAKERATON, BANGGAI – Wenny Bukamo akan turut meramaikan wacana pilkada Banggai Laut.
Bupati Balut periode 2015-2020 itu sangat mungkin akan kembali turun gelanggang pada pesta politik nanti.
Ia saat ini terpantau sedang membangun komunikasi intensif dengan Moh. Tanjung Dg. Pawara, untuk jalan bersama sebagai pasangan calon kandidat.
Bahwa mereka akan berpasangan sebenarnya sudah tercium sejak awal tahun namun beritanya baru sebatas wacana yang beredar di kalangan tertentu dan masih sangat meragukan.
Tabir ini perlahan terkuak ketika purnawirawan TNI-AU itu memulai debut pemanasan beberapa waktu kemarin tepatnya Jum’at (23/2) malam, selepas sholat Isya di kediamannya, kawasan pelabuhan Banggai.
BACA JUGA : Warga Tinakin Laut Gelar Aksi, Tuntut Pertanggungjawaban Kades
Dalam pertemuan nampak hadir Moh. Tanjung Dg. Pawara berbalut setelan kemeja batik biru.
Acara itu melibatkan puluhan warga dan berlangsung hampir tiga jam dalam bentuk dialog inter aktif.
“Mengenai sikap kita,… Bahwa saya ini masih orang Banggai Laut. Saya masih punya tanggungjawab yang belum tuntas tentang harapan-harapan bagaimana membuat daerah ini makin maju dan berwibawa. Dan itu harus kita mulai dari diri sendiri,” tegas Wenny Bukamo.
Wenny : Adinda Anjung Seorang Pengabdi
Memang, sebagai sosok yang matang dalam pembinaan ketentaraan, purnawira berpangkat Letnan Kolonel itu nampaknya sangat taktis dan berhati-hati. Terbukti dalam pertemuan tersebut, ia belum berbicara banyak terkait konstestasi pilkada.
Namun kehadiran Tanjung Pawara mengundang spekulasi banyak orang bahwa sangat boleh jadi mereka berdua bakal berduet untuk perhelatan ke depan.
Menjawab pertanyaan, secara berterang Wenny mengaku punya banyak kesan dengan Tanjung Pawara.
Menurutnya, harmoni yang penuh dinamika dan pasang surutnya hubungan membuat dia memahami bahwa Tanjung Pawara adalah sosok yang sangat peka dengan permasalahan warga.
“Sejauh ini saya melihat bahwa adinda Anjung (sapaan Tanjung Pawara, red) adalah sosok seorang pengabdi. Dulu waktu masih Bupati, dia ini yang tukang baveto sama saya. Kadang-kadang malah saya ingatkan, heee, jaga itu kesehatan,” ungkap Wenny tersenyum.
Pernah pimpin Balut sebagai Bupati periode 2015-2020, Wenny Bukamo tercatat telah menorehkan bermacam kebijakan yang pro rakyat.
Ketokohannya bahkan sempat berkibar dengan julukan ‘Bapak Pembangunan Banggai Laut’.
Apalagi dengan sentuhan prestasi pemerintahan yang berhasil mendongkrak Tunjangan Penghasilan Pegawai (TPP) tertinggi se- Sulawesi Tengah sampai sekarang masih menjadi catatan manis para ASN.
Sayangnya pada penghujung jabatannya, sosok kalem ini tersangkut perkara hukum yang menyebabkannya harus mendiami rutan Sukamiskin selama beberapa tahun.
Wenny secara jujur dan terbuka banyak mangulas perjalanan pahitnya berurusan dengan lembaga anti raswah itu..
“Ini semua takdir yang harus saya jalani. Meski perjalanan sidangnya banyak kejanggalan tapi saya sudah ikhlas,” tandasnya. (Sbt)